KOTABARU, metro7.co.id – Wakil Rakyat Kotabaru, Mustakim menyarankan pelaku UMKM membentuk kelompok usaha bersama untuk diajukan melalui proposal sehingga dapat guyuran modal bantuan.

“Mereka buat usaha bersama yang beranggotakan minimal delapan orang untuk kemudian melakukan pengajuan proposal,” kata Mustakim

Pernyataan Mustakim itu menanggapi aspirasi warga Desa Dirgahayu, Pulau Laut Utara ihwal bantuan wirausaha, saat ia mensosialisasikan peraturan daerah ( sosper), tentang kewirausahaan, baru baru ini.

Ia mengatakan untuk pengembangan kewirausahaan, warga sementara ini bisa mendapatkan bantuan berupa alat-alat penunjang usaha

Mustakim mencontohkan warga kepulauan telah mendapat beberapa bantuan yang sudah berjalan melalui karang taruna desa untuk prasarana, baik bantuan kostum sepak bola, voli dan lainnya.

Menurut Mustakim saat ini pemerintah daerah sedang mengusahakan akses untuk perkreditan usaha masyarakat desa, dengan meminimkan kemacetan yang kemungkinan akan terjadi.

“Jadi bantuan dana mikro yang tanpa agunan melalui persetujuan dari dinas terkait, melalui program binaan yang sudah ditinjau, baik itu peluangnya, progres usaha dan kemajuan usaha,” katanya

“Tidak hanya melalui agunan, namun melihat dari sisi usaha yang berkelanjutan,” tuturnya

Pengguliran dana ini lanjut Mustakim mengantisipasi seminim mungkin agar tidak macet.

Politisi Partai Bulan Bintang ini menyatakan akan memperhatikan pelaku usaha, khususnya Desa Dirgahayu, meskipun sementara masih pada tahap fasilitas.  ***