Kapolres Tabalong Pimpin Pemakaman Personel Yang Gugur Saat Bertugas Di Papua
TANJUNG, metro7.co.id – Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom memimpin upacara pemakaman secara dinas personel Sat Brimob Polda Kalsel, Jum’at (15/10).
Upacara ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan kepolisian atas jasa dan pengabdiannya selama di kepolisian dan masyarakat.
Sebelum dilakukan Upacara Pemakaman, terlebih dahulu penyerahan dan pengantaran jenazah dirumah duka Desa Bongkang, Kecamatan Haruai yang kemudian dimakamkan ke Pemakaman Umum Kuburan Muslimin Bangkar Kecamatan Muara Uya.
Adapun personel Sat Brimob Polda Kalsel tersebut yaitu almarhum Bharatu Supian yang meninggal dunia karena kecelakaan di Mimika, Provinsi Papua yang sedang melakukan BKO di Polda Papua pada hari, Rabu (13/10).
Upacara secara kedinasan diawali dengan penyerahan jenazah oleh pihak kelurga kepada Irup setelah selesai upacara adat dan sambutan dari keluarga.
Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom mengatakan, bahwa Polri telah kehilangan salah satu bhayangkara terbaiknya mendahului menghadap Tuhan yang Maha Esa.
“Almarhum adalah anggota Polri yang baik, yang sudah mengabdikan dirinya menjadi Bhayangkara untuk memberikan perlindungan pengayoman dan pelayanan terhadap masyarakat,” katanya.
Upacara pemakaman juga diikuti oleh Komandan Batalyon B Pelopor AKBP Siswara, S.I.K, Waka Polres Tabalong Kompol Reza Bramantya, S.I.K., PJU Polres Tabalong, personel Polres Tabalong, Polsek jajaran, Danki Subden 2B Pelopor Tanjung AKP Taufik Ginanjar, Kompi B2 Pelopor Tanjung, Sat Brimob Polda Kalsel serta Bhayangkari.*