Kapolres Tanah Bumbu Gelar Sertijab, Kabag Ops, Kasat Intelkam dan Dua Kapolsek Berganti
TANAH BUMBU, metro7.co.id – Empat pejabat di lingkungan Polres Tanah Bumbu dimutasi. Kapolres Tanbu, AKBP Himawan Sutanto Saragih menggelar dan memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) untuk keempat pejabat tersebut, Jum’at (09/04/2021).
Para pejabat yang melakukan Sertijab di halaman Mapolres Tanah Bumbu itu di mulai dari kepala Bagian Operasi (Kabag Ops), Kasat Intelkam hingga dua Kapolseknya.
Pejabat yang dimutasi adalah Kabag Ops kompol Eka Saprianto Sik, Kasat Intelkam AKP Agus Wibowo, Kapolsek Sungai Loban, Iptu Idham Hari sasoko, dan Kapolsek Kuranji Ipda Adib Rimbawan.
Sementara pejabat barunya yakni AKP Agus Rusdi Sukandar SIK, Iptu Farikin Rois Muh Ansori, Iptu Abdul Halim, dan Iptu Moersani.
Dalam upacara Sertijab itu juga dihadiri Waka Polres Tanbu, Kompol Novy Adi Wibowo SIK beserta perwia tinggi lainnya, dalam upacara itu dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat.
Menurut Kapolres Tanah Bumbu pergantian alih tugas jabatan di lingkungan Polri merupakan suatu hal yang biasa. “Itu sebagai wujud dinamisnya organisasi dan pembinaan karir,” jelas dia.
Karena itu Kapolres Tanbu, AKBP Himawan Sutanto Saragih mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan prestasinya selama ini.
Dia juga mengucapkan selamat datang dan selamat bekerja menyesuaikan diri ditempat tugasnya yang baru untuk pejabat yang baru.
“Saya berharap pejabat yang baru bisa segera menyesuaikan diri dan menunjukkan dedikasinya,” harap dia.*