TANJUNG, metro7.co.id – Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani lakukan launching kartu kendali LPG 3 Kg bersubsidi bagi Rumah Tangga Sasaran dan Usaha Mikro Kabupaten Tabalong pada, Senin (28/6).

Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani mengatakan, Kemudahan dalam mendapatkan LPG 3Kg agar dimanfaatkan untuk mengembangkan usaha.

“Upaya kita dalam mengembangkan usaha jangan menunggu berakhirnya Covid-19,” tuturnya di Kelurahan Mabuun.

Lanjut Anang, sekarang Usaha Kecil Menengah (UKM) Tabalong di untungkan, dikarenakan angka Covid-19 di Tabalong paling rendah se Kalimantan Selatan. Selama pandemi Covid-19 terdapat kemudahan yang didapatkan, yaitu didukung oleh digitalisasi.

“Pentingnya digitalisasi, kita tidak memerlukan lagi membuka warung di depan rumah, cukup menggunakan handphone,” jelas Bupati Anang.

Kepala Dinas Perdagangan (Disperindag) Tabalong, Husin Ansari menjelaskan, kategori yang mendapatkan kartu kendali LPG tersebut, pertama diharuskan masyarakat Tabalong, kedua termasuk dalam data Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Dinas Sosial, ketiga masuk kategori usaha mikro yang terdapat di Dinas Koperasi UKM dan Dinas Perdagangan.

“Bagi masyarakat miskin yang tidak terdata, atau pelaku usaha mikro yang tidak masuk di data dapat melaporkan ke Dinas terkait,” ungkapnya.

Husin Ansari mengatakan, tahap awal di Kecamatan Murung Pudak yang mendapatkan kartu kendali LPG berjumlah 1.632 penerima.

Lanjutnya, secara keseluruhan penerima kendali, berdasarkan DTKS untuk rumah tangga berjumlah 15.673 keluarga.

“Kemudian data UKM dari dinas koperasi berjumlah 4.323 penerima, sedangkan Industri Kecil Menengah (IKM) dari Disperindag berjumlah 137 orang,” tutur Husin.*