TANAH BUMBU, metro7.co.id – “Manunggalnya TNI, gotong royong dan jiwa korsa menyatu dengan penduduk. Ini akan menambah kekuatan dalam hal kemanunggalan TNI dengan rakyat”.

Itulah yang disampaikan Laksma TNI Matjuri pada saat melakukan pengawasan dan evaluasi (wasev) pada kegiatan TMMD di Desa Sumber Arum Kecamatan Satui Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan.

“Dan kegiatan tersebut berjalan sesuai rencana dan tidak ada kendala, dia melihat bahwa manunggalnya TNI, gotong-royong dan jiwa korsa menyatu dengan penduduk,” kata Laksma TNI Matjuri. (Sabtu,13/8/2022).

Laksma TNI Matjuri yang didampingi oleh Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf. Aldin Hadi, S.H.,M.Tr (Han) diterima dan disambut oleh warga Desa Sumber Arum dengan tarian seni dan kuda lumping.

Dalam kunjungan kerjanya itu, Laksma TNI Matjuri bersama rombongan seusai meninjau dan menerima paparan di Pos Kotis TMMD Reguler ke 114 dilanjutkan bertatap muka dan berbincang dengan masyarakat dalam kegiatan baksos pengobatan gratis serta pemberian tali asih kepada anak anak SD setempat.

Tak hanya itu, Laksma TNI Matjuri juga melihat secara langsung sasaran fisik TMMD pembangunan dan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) milik dua orang warga setempat.

Kemudian melanjutkan peninjauan rehat tempat ibadah serta menuju ke lokasi pengerasan jalan Desa Sumber Arum sepanjang 5 KM. yang juga merupakan kegiatan sasaran fisik TMMD ke 114. ***