Kepala Desa Semayap Berterima Kasih, Vitta Yulanty Noorsalim Realisasikan Puluhan Tandon Air 1200 Liter
KOTABARU, metro7.co.id – Anggota DPRD Kotabaru, Vitta Yulanty Noorsalim merealisasikan puluhan tandon air. Tandon air kapasitas 1.200 liter.
Tandon air diserahkan di Kantor Desa Semayap, Kecamatan Pulau Laut Utara, Minggu (28/7/2024).
Politisi PDI Perjuangan ini mengatakan, bantuan tandon untuk penunjang air bersih ini merupakan hasil dari program pokok-pokok pikiran (Pokir) anggota DPRD. Yang bersumber dari APBD murni Kotabaru tahun 2024.
Menurutnya tandon air membatu kepentingan umum di desa seperti keperluan di kantor desa, sekolah sekolah, tempat ibadah masjid dan musalla.
Bantuan tandon air ini kata Vitta juga bertujuan untuk kepentingan masyarakat umum terutama bagi warga yang pada saat menghadapi kemarau.
“Ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga,” kata Vitta
Bantuan tandon air ini juga yang sudah ia serahkan sebanyak 220 tandon dari 7 Desa dengan ukuran 1.200 liter.
“Desa Megasari sebanyak 17 buah tandon air, Desa Sebelimbingan 8 buah, Desa Sungai taib 17 buah tandon air, Desa Tirawan 17 buah dan Desa Sarang tiung 17 buah, dan Desa Semayap 62 buah, serta Desa Rampa sebanyak 82 buah,” tuturnya
Kepala Desa Semayap, mewakili warga mengucapkan terimakasih kepada anggota DPRD Kotabaru Vitta Yulanty Rossalim telah merealisasikan aspirasi mereka melalui pokok pikiran dewan.
“Mudahan dengan adanya bantuan tandon air seperti ini masyarakat bisa manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” katanya. *