KOTABARU, metro7.co.id – Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga ( Disparpora), Kotabaru, Sonny Tua Halomoan mengatakan event Katir Race dan Malasuang Manu event yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga yang bekerjasama dengan panitia Kecamatan Pulau Laut Kepulauan.

Event ini sebagai salah satu ujud usaha menggalakkan promosi wisata melalui budaya sebagai warisan para pendahulu.

“Tentu saja sebagai ucapan rasa syukur kepada sang pencipta namum juga sebagai pelestarian nilai-nilai budaya itu sendiri bagi generasi penerus kita,” cetus Sony.

Katir Race sendiri kata dia yang mana dulunya sebagai sarana mencari ikan dan alat transportasi, kini telah menjadi sport tourism.

“Perlu diketahui, Katir Race yang ada di Kalimantan Selatan hanya ada di Kabupaten Kotabaru,” kata Sony.

Sony mengajak seluruh pengunjung meluangkan waktu sejenak untuk membersihkan pantai Teluk Aru dan sekitarnya untuk menumbuhkan Sapta Pesona.

“Guna menarik minat wisatawan berkunjung ke suatu daerah, sangat penting untuk menciptakan kondisi sapta pesona, yang terdiri dari tujuh unsur yaitu aman, tertib, bersih, sehat, indah, ramah tamah dan kenangan, jadi siapapun wisatawan baik lokal, maupun mancanegara yang ke Teluk Aru harus bisa merasakan bagaimana Teluk Aru itu indah dan bersih,” tuturnya.

Kegiatan Festival Katir Race dan Malasuang Manu juga dihibur Ical D’Academy 3, Iva Lola eks. Trio Macan dan Andin Mayora serta penyanyi lokal.

Selain itu, juga dilaksanakan pembagian tropy, piala dari beberapa lomba seperti volly ball match, drag racing pantai, layang-layang, gasing, balogo, majeka, takrau dan makatau. ***