BANJARMASIN, metro7.co.id – Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kalsel telah dilaksanakan pada 9 Juni dan berjalan dengan lancar.

Ketua KPU RI, Ilham Saputra turut menyaksikan pelaksanaan PSU dengan mengunjungi sejumlah TPS.

Sedangkan laporan-laporan yang diterima pihak KPU akan dilakukan koordinasi bersama Bawaslu.

Hal ini terkait laporan dengan adanya temuan bahwa ada saksi yang tidak diperbolehkan masuk ke TPS.

“Tapi belum ada berita itu terkonfirmasi, kami akan cek kembali dan koordinasi bersama dengan Bawaslu bahwa apakah temuan itu memang ada,” ujar Ilham di Banjarmasin.

Ia menuturkan untuk pelaksanaan PSU secara keseluruhan disebutkan telah berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar tidak ada hal-hal yang signifikan mengganggu pelaksanaan PSU sendiri,” tambah Ilham. ***