Kisah Inspiratif Aiptu Bambang Erwanto, Sisihkan Waktu Mengajar Bahasa Inggris dan Matematika, Diganjar Kapolres Kotabaru Umrah Gratis
KOTABARU, metro7.co.id – Kisah inspiratif datang dari Bumi Saijaan. Dimana seorang polisi yang bertugas di Polsek Pulau Laut Timur, Polres Kotabaru bernama Aiptu Bambang Erwanto Wibowo, SH, meluangkan waktu untuk mengajar.
Ia mengajar bahasa Inggris dan matematika kepada para santri Ponpes Raudhatut Tholibin, Desa Batu Tunau, Pulau Laut Timur, Kotabaru.
Meski begitu ia tidak lalai dengan kewajibannya sebagai anggota Polri. Kegiatan positif ini sudah ia lakoni sudah lebih dari satu tahun.
Ia memberikan pelajaran pada minggu kedua dan keempat setiap bulan. Kegiatan ini menunjukkan perhatian Polri terhadap dunia pendidikan.
Kapolsek Pulau Laut Timur, Iptu Kuwat Santoso mengatakan sumbangsih ilmu dari anggota Polri seperti Aiptu Bambang sangat berarti bagi para santri.
Pembelajaran bahasa Inggris dan matematika yang ia berikan dibagi menjadi tiga paket dan berlangsung di bawah bimbingan PKBM Al Ghoutsillah yang dipimpin oleh Faraqlith Raudah.
“Setelah lebih dari satu tahun berjalan, harapannya adalah kegiatan ini akan terus berlanjut demi mencerdaskan bangsa dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Kapolsek.
Aiptu Bambang menerangkan awalnya saat patroli dialogis ke Pondok Pesantren Raudhatut Tholibin pimpinan pondok mengatakan belum ada pengajar untuk Bidang Studi Bahasa Inggris dan Matematika
“Sebelumnya saya sudah sering ke sana dikarenakan santriwan- santriwati apabila sudah lulus SMP akhirnya keluar dari Ponpes. Kemudian dengan inisiatif pengasuh Ponpes mendirikan PKBM Alghoutsillah dengan tujuan agar santriwan santriwati dan anak sekitar lingkungan bisa menamatkan pendidikan sampai dengan jenjang SMA atau paket C yang setara,” kata Bambang
Ia pun tergerak hati menawarkan diri tergerak untuk membantu mengajar dua bidang studi tersebut
“Alhamdulillah sudah setahun lebih berjalan dan terima kasih atas dukungan dan apresiasi dari Bapak Kapolres dan Kapolsek sehingga saya mendapatkan paket Umrah Gratis dari bapak Kapolres Kotabaru,” tukasnya. ***