KOTABARU, metro7.co.id – Pemkab Kotabaru melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kotabaru melalui bidang kepemudaan melaksanakan kegiatan yakni Sentra Pemuda.

Kepala Disparpora Sony Tua Halomoan menyebut ini merupakan lanjutan dari kegiatan kuliner di Siring Laut beberapa waktu lalu

Sony mengatakan kegiatan ini juga bagian dari rangkaian menyemarakkan hari jadi Kabupaten Kotabaru yang ke-74.

“Kita ada kegiatan selama 3 hari seperti barbershop potong rambut secara gratis, beauty kecantikan dan perawatan, kuliner, coffeshop, sushi, kebab, aneka kuliner kekinian, pameran kain sasirangan serta tambal ban gratis,” kata Sony, (16/5/24).

Buka jam 15.00 wita sampai selesai di Gedung Mahligai Pancasila, Semayap selama 3 hari, dari 16-18 Mei 2024.

Sony melanjutkan bahwa pemuda pada khususnya di Kotabaru berperan untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Kotabaru.

Perlu diketahui kata Sony kegiatan kepemudaan di Kotabaru dibandingkan daerah lain adalah unggulan. Banyak daerah lain yang datang untuk belajar terkait kepemudaan.

Dikatakannya bahwa hanya Kotabaru di Kalimantan Selatan ( Kalsel) yang memiliki rencana kerja kepemudaan.

Berangkat dari itu katanya, Disparpora ingin ikut ambil bagian terhadap pemuda karena pemuda juga bagian dari untuk memajukan pembangunan.

Jadi kegiatan seperti ini lebih menghidupkan kreativitas pemuda dalam hal yang positif

“Jadi bangunan ini sebagai Sentra Pemuda, sentranya disini, bangunan ini bisa kita sebut cafe pemuda. Ini sebagai wadah untuk menampung aktivitas para
pemuda, memberikan pada pemuda pemudi berwirausaha,” katanya

“Mereka kan perlu belajar tentang wirausaha, nah disini medianya kita sediakan ” kata Sony. ***