KOTABARU – Dalam rangka Hari Bakti Adhyaksa Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotabaru menyambangi sekolah terdekat, Rabu (17/7/19).

Kedatangan mereka atau jaksa masuk sekolah (JMS) bertujuan memberikan penyuluhan kepada generasi muda khususnya para pelajar tentang bahaya narkoba dan kejahatan lainnya.

Kepala Kajari Kotabaru Indah Laila, sebenarnya menghendaki sosialisasi dilaksanakan semua sekolah di Kotabaru, karena tidak memungkinkan sehingga hanya sekolah terdekat yang disambangi.

“Kedatangan kami ke sekolah SMP N 1 Kotabaru ini, untuk mensosialisasikan bahaya narkoba dan dan kejahatan lainnya sehingga mereka menjauhi perbuatan tersebut,” ujar Kejari Indah Laila di sela acara kepada wartawan.

Selain mengadakan sosialisasi kejaksaan Kotabaru juga memusnahkan sejumlah barang bukti tindak kejahatan seperti, zenit dengan diblender, obat, dan sajam dengan dipotong potong menggunakan gerinda.

“Kami juga memusnahkan barang bukti hasil kejahatan seperti zenit, alkohol, sajam dan handpone yang disalahgunakan. Kemudian tadi kami juga menanam pohon sebagai kenang-kenangan dari kejaksaan yang kami sebut pohon jaksa,” tutup Indah. (metro7/syn).