KOTABARU, metro7.co.id – Kado manis akhir tahun untuk Kotabaru dengan mendapatkan penghargaan Bhumandala Nawasena Award 2022 dari Badan Informasi Geospasial.

Kegiatan diselenggarakan di hotel Borobudur, Jakarta Jumat tadi.

Kabupaten Kotabaru mendapatkan penghargaan Bhumandala Nawasena untuk kategori kabupaten.

Penghargaan Bhumandala sendiri merupakan apresiasi atas kerja keras kementrian/lembaga maupun pemerintah daerah dalam membangun simpul jaringan sehingga penyelenggaraan informasi geospasial dapat dilaksanakan lebih efektif, efisien dan dapat bermanfaat.

Nawasena berasal dari bahasa sansakerta yang artinya masa depan yang cerah.

Pemkab Kotabaru dinilai berhasil dalam mengimplementasikan seluruh elemen infrastruktur informasi geospasial dengan sangat baik dalam memanfaatkan data dan informasi spasial dalam perencanaan pembangunan.

Penghargaan Bhumandala pada tahun ini mengangkat tema “Tata Kelola Data Spasial Berkualitas untuk Indonesia yang Lebih Baik”.

Setelah menerima langsung penghargaan dari Kepala Badan Informasi Geospasial, Bupati Kotabaru menyampaikan agar jangan berpuas diri sampai disini,

Dalam ajang yang dilaksanakan dua tahun sekali ini, Bupati Kotabaru berharap Kotabaru selalu mendapatkan penghargaan seperti.

“Bahkan kalau bisa selalu meningkat, karena tantangannya ke depan tidak hanya mengelola informasi geospasial akan tetapi mengelola informasi secara spasial. Karena hasil data geospasial akan menjadi informasi geospasial yang dapat digunakan sebagai alat bantu dalam perumusan kebijakan, pengambilan keputusan/pelaksanaan kegiatan yang berhubungan dengan ruang ke bumian,” kata dia.

Bupati tak lupa mengucapkan terima kasih atas kerja sama tim yang sangat baik serta peran seluruh SKPD yang selalu aktif memberikan informasi data sehingga bisa meraih penghargaan. ***