KOTABARU – Bupati H Sayed Jafar Al Idrus mengatakan kedepan pemerintahannya akan memfokuskan pembangunan infrastruktur ke dalam kota di Kabupaten berjuluk Bumi Saijaan ini.

Pernyataan tersebut terlontar dari mulut Bupati saat usai rapat Paripurna LKPJ di Gedung DPRD Kotabaru, Senin 22 April 2019.

Dikatakan Bupati pada tahun 2019 ini infrastruktur jalan di Kotabaru bisa dipastikan sudah mencapai raihan 70 persen.

“Jadi kedepan ke desa-desa akan kita kurangi. Tapi kita nanti banyak berfokus ke dalam Kota menyelesaikan seperti Perkantoran, Rumah Sakit dan ada beberpa titik kita pelebaran jalan,” terang Sayed kepada wartawan.

Di bidang pertanian bupati juga berharap kepada petani jangan terpaku pada pola lama.

“Ini saya ada bikin 100 hektare sebagai barometer. Kita liat nanti hasilnya, kalo bagus akan kita tingkatkan,” katanya.

Sementara disinggung terkait keterlambatan seperti tunjangan, Bupati akan mengkaji, apa yang menjadi kendala keterlambatan. Apakah faktor dari pusat, keungan ataupun lainnya.

Sebelumnya digelar rapat paripurna terhadap LKPJ Bupati tahun 2018. Bupati mengucapkan terima kasih kepada kalangan legeslatif atas koreksi dan sejumlah rekomendasi kepada eksekutif. (metro7/syn).