KOTABARU, metro7.co.id – Bupati Sayed Jafar memboyong SKPD terkait untuk mengunjungi tiga lokasi berbeda, Rabu (3/5/23).

Didampingi istri, Sayed meninjau lokasi kebakaran SD Santa Maria. Bupati berbincang dengan pembina SD dan para guru untuk memastikan aktifitas belajar tetap berjalan.

Beranjak dari situ bupati mendatangi lokasi sementara yang akan dijadikan tempat belajar sementara para murid SD Santa Maria. Lokasinya tak jauh dari bangunan SD yang terbakar.

Bupati pun berkeliling memastikan bangunan dan ruangan tempat belajar sementara itu layak.

Kepala Dinas Pendidikan, Slamet Riyadi mendapat amanat dari bupati mencari ahli kontruksi memastikan bangunan masih layak ditempati.

Bangunan sementara yang berdiri dua lantai itu kata Slamet mendapat restu dari Bupati untuk digunakan sementara belajar.

Yang tak luput dari perhatian bupati adalah jalan beton penghubung di Desa Rampa Lama, yang ambruk belum lama ini.

Bupati rela merogoh kocek pribadi agar akses segera terhubung. Sehingga aktifitas warga tidak terganggu.

“Kita bantu perbaikan sementara. Ini lagi dikerjakan gotong royong warga. Kita berharap dianggaran perubahan bisa dibeton jalan ini,” kata dia.

Bupati memakan waktu lama berada di lokasi, memastikan pekerjaan selesai. Nampak bupati berbincang bincang, mendengarkan keluh kesah warga. ***