TANJUNG, metro7.co.id – KPPN Tanjung menyelenggarakan kegiatan penganugerahan Awards periode semester I Tahun Anggaran 2024, Rabu (21/8) di Aula Gedung Pendopo Bersinar Pembataan Kecamatan Murung Pudak.

Penganugerahan KPPN Awards kepada satker dan unit-unit kerja terbaik dalam pengelolaan anggaran semester 1 Tahun 2024 diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Tanjung, Sigid Mulyadi.

Kepala KPPN Tanjung menyampaikan, APBN merupakan instrumen utama kebijakan fiskal yang digunakan pemerintah untuk mencapai tujuan pembangunan nasional. APBN tidak hanya berfungsi sebagai alokasi sumber daya tetapi juga sebagai sarana pemerataan kesejahteraan di seluruh wilayah termasuk di Tabalong, Balangan, HSU yang merupakan wilayah kerja KPPN Tanjung.

“Dalam upaya memastikan, bahwa APBN dikelola secara efektif, efisien dan akuntabel kami terus melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kinerja satuan kerja dan juga pemerintah daerah,” katanya.

Monitoring dan evaluasi ini merupakan upaya strategis untuk memastikan bahwa setiap rupiah yang dibelanjakan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.

“Pada kesempatan ini, kami KPPN Tanjung berinisiatif memberikan penghargaan kepada satker-satker terbaik dan pemerintah daerah yang menunjukan kinerja unggul dalam pengelolaan intern,” imbuhnya.

Penghargaan ini bukan hanya sekedar pengakuan tetapi juga bentuk apresiasi atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukan dalam pengelolaan anggaran negara.

Pj.Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah dalam sambutannya mengatakan, pada saat ini bisa melihat perekonomian global ternyata berada dalam kondisi yang tidak menentu. Ketidakstabilan geopolitik, tantangan perubahan iklim, serta dampak dan kebijakan ekonomi negara-negara besar menjadi beberapa faktor yang mempengaruhi dinamika ekonomi dunia.
“Dalam situasi seperti ini, kita dihadapkan pada kebutuhan untuk tetap menjaga ketahan ekonomi domestik agar tidak terganggu oleh gejolak luar tersebut,” katanya.

Terlepas dari berbagai tantangan tersebut pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap menunjukan ketahanan yang cukup baik dengan angka sekitar 5 persen. Stabilitas ekonomi kita juga terjaga melalui peran dari APBN yang tidak hanya berperan dalam respon berbagai perubahan, tetapi juga dalam mendukung pencapaian tujuan pembangunan nasional.

Dia sangat menyambut baik kegiatan KPPN Awards ini sebagai bentuk apresiasi terhadap unit-unit kerja yang telah menunjukan dedikasi dan komitmen tinggi dalam pengelolaan anggaran. KPPN Awards ini adalah momen yang sangat penting bagi kita semua, khususnya bagi instansi unit kerja yang telah menunjukan dedikasi, profesionalisme dan inovasi dalam pengelolaan keuangan negara.

Penghargaan ini bukan hanya sekedar simbol tetapi juga sebagai bentuk atas kerja keras dan kontribusi yang telah diberikan dalam mendukung keberhasilan program-program pemerintah. ***