BARABAI, metro7.co.id – KPU Kabupaten HST siap mendistribusikan alat peraga kampanye (APK) dan Bahan Kampanye (BK) pasangan calon bupati dan calon wakil bupati HST pada Pilkada 2020.

Ketua KPU HST, Johransyah menuturkan, terkait APK dan BK yang sudah ada ini, “Insya Allah hari ini akan kami bagikan,” katanya, Senin (9/11) pagi.

Dia menerangkan, ada tiga jenis APK yang di fasilitasi oleh KPU. Di antaranya baliho, umbul-umbul, dan spanduk.

Sementara, untuk BK yang difasilitasi KPU dalam bentuk brosur, pamflet, poster dan selembaran.

“Pemasangan kami serahkan kepada para paslon, KPU hanya memfasilitasi pencetakan saja,” ujarnya kepada Metro7.

Masing-masing calon akan mendapatkan APK yang berjumlah, 5 baliho, 220 buah umbul-umbul, dan 338 buah spanduk.

“Karena di wilayah kita ada lima paslon, berarti jumlahnya ada 25 baliho, 1100 umbul-umbul, dan spanduk 1690,” imbuhnya.

Sedangkan, BK, per paslon akan mendapatkan 1000 poster, 2000 pamflet, 2000 brosur, dan 1000 selebaran.

“Secara keseluruhan, BK disini berjumlah, 5000 poster, 10.000 pamflet, 10.000 brosur, dan 5000 selebaran,” pungkasnya.

Dia juga akui, bahwa dirinya baru saja datang untuk validasi ke perusahaan percetakan surat suara.

“Se Kalsel mencetaknya disana. Sehingga bergiliran, HST tanggal 8 dan 9 jadwalnya, mudahan hari ini selesai,” tutupnya. *