METRO7.CO.ID, Marabahan — Dalam rangka memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 dan menggelorakan pertanian dalam rangka Hari Pangan Sedunia (HPS) 2018 di kawasan Desa Jejangkit Muara, Kecamatan Jejangkit, Kabupaten Barito Kuala (Batola) Kalimantan Selatan, Korem 101/Antasari akan menggelar lomba pengolahan lahan siap tanam.

Kepada Metro7, Rabu (1/8/2018), Komandan Korem (Danrem) 101/Antasari Kolonel Inf Yudianto Putrajaya didampingi Dandim 1005/Marabahan Letkol Inf Erwin menjelaskan, tujuan dari lomba pengolahan lahan siap tanam adalah untuk mengelorakan semangat bertani dalam pengerjaan lahan di area HPS 2018 di desa Jejangkit Muara.

“Lahan yang dikerjakan untuk dilombakan diprioritas di area 112 Hektar, 173 Hektar dan kalau memungkinkan di area 240 untuk membantu percepatan pengerjaan disana,” ujar Danrem.

Peserta lomba lanjutnya akan diikuti seluruh kelompok tani di kabupaten Barito Kuala, dimana setiap kecamatan mengirim 2 tim kelompok tani yang didalam tim itu juga melibatkan satu orang Babinsa.

“Untuk tim penilai dari Dinas Pertanian Provinsi Kalsel, Dinas Pertanian Batola dan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL),” tambah Putrajaya.

Lomba direncanakan akan dilaksanakan hari Senin dan Selasa, 6-7 Agustus 2018 mendatang dan Technical Meeting digelar besok, Jumat (3/8/2018) pukul 09.00 Wita di Aula kecamatan Jejangkit. (Metro7/sari)