Memasuki 2024, Pemkab Tala Siapkan 84 Operasi Pasar Murah
PELAIHARI, metro7.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Laut (Tala) melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Perdagangan (Diskopdag) menyiapkan sebanyak 84 operasi pasar murah selama 2024.
“Informasi awal adalah sebanyak 84, ini jelas sudah lebih banyak dari sebelumnya. Nanti akan kita sebar di seluruh kecamatan se-Tala,” ujar Kepala Diskopdag Tala, H. Syahrian Nurdin saat operasi pasar murah pembuka di 2024 bertempat di Halaman Kantor Diskopdag Tala pada Kamis (11/1/2024).
Syahrian menerangkan, operasi pasar murah ini dalam rangka menjaga stabilitas harga barang dan kebutuhan masyarakat.
“Selain ketersediaan barang, adanya pasar murah ini tujuannya menyediakan harga yang lebih murah dari harga di pasaran pada umumnya,” lanjut Syahrian.
Syahrian berharap, dengan adanya subsidi harga dari pemerintah terhadap kebutuhan yang diperjualbelikan pada pasar murah ini, masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya.
Ia juga menambahkan, selain kebutuhan pokok yang diperjualbelikan pada pasar murah, pihaknya juga menggandeng beberapa mitra dagang lainnya.
“Pada pasar murah juga ada jualan dari rekan lainnya seperti UMKM, ayo bantu juga dibeli jualan mereka,” tutup Syahrian. ***