Menyambut IKN 2024 DPRD Tabalong Bahas Pokir
TANJUNG, metro7.co.id – DPRD Tabalong Tetapkan Pokok-pokok Pikiran POKIR Tahun 2022 untuk Rencana Kerja Daerah Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna Internal yang bertempat di ruang rapat pimpinan gedung sekretariat lt.1 DPRD Tabalong pada Senin (20/02/2023).
Ada 330 Pokir usulan terkait peningkatan fasilitas kesehatan, pembangunan infrasturktur, namun yang menjadi prioritas utama adalah meningkatkan indeks pembangunan manusia dan pengembangan agrowisata di Tabalong.
Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Tabalong akan melakukan sinkronisasi dengan Unit Pemerintah Daerah (UPD) terkait 330 usulan tersebut.
“Tentunya nanti kami adakan rapat terkait usulan-usalan Pokir DPRD, berikutnya akan kami pilah yang mana sesuai dengan kemampuan keuangan daerah,” ujarnya.
Lanjutnya dalam pemilahan Pokir 2024 berpedoman pada peraturan dan
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah RPJMD Tabalong.
“Pastinya pemilahan dari Pokir usulan 330 DPRD, kami akan berpedoman pada perturan daerah dan sesuai dengan RPJMD Tabalong demi terwujudnya tujuan Kabupaten Tabalong,” ucapnya.
Ketua DPRD Mustafa menambahkan Pokir usulan tahun 2022 harus sesuai dengan Musyawarah Rencana Pembangunan MUSREMBANG Kabupaten Tablong.
“Kita harus menyesuaikan dengan tema MUSREMBANG Kabupaten Tablong dan tidak boleh melenceng dari itu, nanti bisa menjadi pembahasan lain lagi,” jelasnya.
Ia berharap dari reses-reses yang sudah dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya masyarakat bisa terpenuhi.
“Tujuan dari rapat paripurna internal ini untuk memperkuat hasil reses-reses kami di masing-masing dapil, Semoga kedepannya dengan setelah kami turun kelapangan masyarakat bisa terakomodir dengan dilakukannya pembangunan,” tutupnya. ***