BATULICIN, metro7.co.id — Meski Radio Swara Bersujud (RSB) hanya mampu menempati juara terbaik ke-3 pada lomba Anugerah Syiar Ramadan (ASR) 2024 yang digelar KPID Kalimantan Selatan, namun hal ini dinilai luar biasa.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Bumbu Amiluddin ketika memberikan tanggapan soal prestasi yang diraih RSB, Senin (6/5/2024).

Pada pengumuman pemenang lomba yang diselenggarakan di Gedung Lecture Theatre Universitas Lambung Mangkurat, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu (4/5/2024), RSB — radionya milik pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu itu — dinyatakan masuk tiga besar untuk kategori radio.

Dengan prestasi yang sudah diperoleh, menurut Amiluddin, hendaknya terus kita berusaha sama-sama meningkatkan prestasi ini sampai pada puncaknya.

Radio Swara Bersujud pada lomba ASR tersebut mengusung tema dengan Program Menuju Serambi Madinah Edisi Satu Desa Satu Masjid.

Program ini merupakan salah satu program unggulan Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar dengan leading sectornya Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Bumbu yang dipimpin Amiluddin.

Untuk program SDSM sendiri di Tanah Bumbu pihak Dinas Pendidikan setempat terus mendorong untuk meningkatkan aktifitas di masing-masing tempat.

“Dengan meningkatkan kerjasama antara pemerintah desa dengan satuan pendidikan yang menyokong SDSM di lingkungannya masing-masing,” ujar Amiluddin.

Amiluddin menjelaskan, dilaksanakan program SDSM oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu sangat berdampak terhadap prestasi anak, baik melalui intra kurikuler maupun melalui ekstra kurikuler, contoh nyata dalam hasil MTQ Nasional ke-35 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Tapin.

Dalam MTQ tersebut, ungkap Amiluddin, Tanah Bumbu naik 2 peringkat, dan tentu ini tidak lepas dari dampak SDSM dimana peserta MTQ — yang ikut lomba —banyak di dukung dari santri SDSM Tanah Bumbu.

“Kondisi lapangan, mengenai program SDSM saat ini tetap berjalan, dan terus kita tingkatkan melalui pendampingan guru-guru dari sekolah masing-masing santri SDSM,” demikian Amiluddin.

Sementara peserta ASR 2024 yang puncak acaranya, Sabtu (4/5/2024), diikuti sebanyak 18 LP terdiri dari 12 radio dan enam televisi (tv) yang ada di Kalsel atau provinsi yang terdiri atas 13 kabupaten/kota tersebut. ***