BARABAI – Tim Penggerak PPK Hulu Sungai Tengah makin giat gelar kegiatan sosial utamanya dalam peningkatan kesejahteraan,  kualitas hidup keluarga utamanya kepedulian kepada orang yang tidak mampu antara lain melalui program Bedah Rumah dengan melakukan kerjasama dengan Pihak Bank Kalsel Cabang Barabai.
Ketua TP PKK HST Hj Tintainah Harun Nurasid menjelaskan keluarga yang terpilih berdasarkan pengamatan dan penilaian baik yang dilakukan warga dan kemudian disampaikan melalui TP PKK Kecamatan Pandawan dan kecamatan Haruyan salah satunya adalah  rumah Nenek Rusdiana di desa Kambat Selatan kecamatan Pandawan
Rumah yang dulunya di tempati Rusdiana termasuk tak layak huni bahkan hendak roboh, setelah mendapatkan informasi dari warga Tim  dari PKK Kecamatan dan Kabupaten segera turun melakukan pemantauan dan menilai rumah harus segera dibedah.
Serah Terima rumah yang telah dibedah dilakukan oleh Dedy Setiawan Pimpinan Cabang Bank Kalsel Barabai secara simbolis sekaligus pemberian tali asih disaksikan Ketua TP PKK Hulu Sungai Tengah Hj Tintainah Harun Nurasid serta warga desa lainnya. Kamis (16/10)
Pemilik Rumah, Rusdiana mengaku sangat gembira keluarganya akhirnya dapat memiliki rumah yang layak huni dan tidak kuatir lagi rumahnya akan roboh serta mengucapkan terima kasih atas bantuan dan perhatian Tim Penggerak PKK Kabupaten HST dan Bank Kalsel.
“Alhamdulilah, *ulun* sekeluarga *himung banar* rumah kami dibedah karena telah lama mengidamkan dapat memperbaiki rumah dan sekarang sangat terbantu melalui bedah rumah ini,”katanya terharu.
Pimpinan Cabang Bank Kalsel Barabai, Dedy Setiawan menuturkan program bedah rumah ini pertama kali dilaksanakan di Kalimantan Selatan dan bertempat di Kabupaten Hulu Sungai Tengah, sudah ada dua rumah yang dibedah antara lain Rumah Nenek Umbah di Tubau, Kecamatan Labuan Amas Selatan dan Rumah Hakim di Kudung, Sei Jaranih Labuan Amas Selatan.
Dijelaskannya pendanaan bedah rumah ini bersumber dari dana CSR ( Cooperate Social Responsibility) Bank Kalsel sebagai bentuk ucapan terima kasih Bank Kalsel atas kepercayaan masyarakat sehingga kinerja Bank Kalsel semakin meningkat dan kepedulian sosial untuk berbagi dengan sesama.
Adapun tiga rumah lainnya yang sudah di bedah adalah rumah Supianor di desa pangambau hulu haruyan, rumah Norhadi dan rumah Jamiah di desa lok buntar haruyan. (AdvHumHST)