Ngaku Senang ke Kotabaru, Sandiaga Uno Janji Kembali Datang
KOTABARU, metro7.co.id – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menginjakkan kaki di Pulau Laut, Jumat (3/6/22). Kehadirannya di Bumi Saijaan punya magnet tersendiri.
Terlihat antusias kalangan pejabat hingga warga Kotabaru menanti kehadirannya. Warga tampak berebut ingin bersalaman dan berfoto selfi dengan Sandiaga Uno.
Kedatangannya disambut Bupati dan Wabup Kotabaru serta jajaran forkopimda di Bandara Gusti Sjamsir Alam.
Kemudian Sandiaga melaksanakan Salat Jumat di Masjid Khusnol Khatimah.
Berlanjut ke acara selamatan Leut Bajau Samah, di Desa Rampa, yang merupakan bagian dari rangkaian Festival Budaya Saijaan (FBS).
Kemudian Sandiaga menuju Siring Laut untuk melakukan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita peresmian Tourist Information Center (ITC).
Sandiaga mengaku bahagia bisa datang ke Kotabaru sempat tertunda satu tahun.
Ia sangat kagum dengan Even Festival Budaya Saijaan karena nenurutnya membangkitkan optimisme masyarakat dan ekonomi bergerak langsung.
Menurut dia banyak sekali peluang-peluang yang ada di Kotabaru, karena ada wisata bahari dan memiliki 154 pulau.
Kotabaru kata dia akan menjadi peta-peta perjalan baru destinasi wisata di Kementrian.
“Kita akan mendukung dan kita akan pastikan pembangunan pariwisata yang bisa enam kali lipat menciptakan lapangan kerja,” ujarnya
Tahun ini sebutnya ada 1,1 juta lapangan kerja baru di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif bisa diwujudkan.
Ia juga menyampaikan permintaan maaf karena berjanji akan menginap di Kotabaru, namun terbentur dengan jadwal Formula E mendampingi Presiden Jokowi, hingga ia akhirnya mengurungkan niatnya dan langsung bertolak ke Jakarta.
“Tetapi saya berjanji akan kembali kesini lagi. Dan melihat beberapa pantai dan destinasi wisata yang ada di Kotabaru,” tukasnya. ***