Operasi Sikat Intan 2024,Polres Tabalong Berhasil Sikat 18 Tersangka
TANJUNG, metro7.co.id – Sebanyak 18 tersangka dengan berbagai kasus berhasil dibereskan jajaran Polisi Resor (Polres) Tabalong dalam operasi Sikat Intan 2024 yang berlangsung selama 14 hari.
Hal itu diungkapkan Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian dalam konferensi pers dengan sejumlah awak media di Aula Tatag Trawang Tungga, Jumat (17/5).
Diterangkan Anib, jajaran yang dipimpinnya berhasil mengungkap kasus dari 13 laporan polisi (LP) dengan rincian jenis kejahatan judi 5 kasus, penipuan 1 kasus, penggelapan 1 kasus, kejahatan narkoba 4 kasus, untuk pencurian dengan pemberatan ada 2 kasus hingga total ada 13 kasus dengan mengamankan 18 tersangka terdiri dari laki-laki 17 orang dan satu orang perempuan.
“Saat ini tidak ada kendala dalam proses penanganannya, kita harapkan semuanya P21 dan syukur-syukur bisa secepatnya proses persidangan” tutur Anib.
Selain pemberantasan yang dilakukan pihak kepolisian, Anib menjelaskan pihaknya juga turut melakukan upaya pencegahan.
“Upaya pencegahan melalui kegiatan preventif seperti bimbingan dan penyuluhan kepada masyarakat yang secara rutin dilaksanakan seperti program Jum’at Curhat dan Minggu Berkah,” ucap Anib.
Ditambahkanya operasi sikat intan bertujuan untuk memberantas segala bentuk penyakit masyarakat dan dilaksanakan serentak di wilayah Polda Kalsel dari tanggal 2 sampai 15 Mei 2024. (Jamil).