Pada 2025 Pemkab HSU Kucurkan Anggaran Rp 5 Miliar untuk Insentif Guru TPA
AMUNTAI, metro7.co.id – Insentif guru Tempat Pendidikan Al-Qur’an (TPA) di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) direncanakan naik tahun 2025.
Rencana kenaikan insentif itu di iyakan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) HSU Jumarto, Jum’at (14/6/2024).
“Benar ada kenaikan insentif guru TPA di HSU, yang mana 2024 ini Rp.150 ribu perbulan ditahun 2025 akan menjadi Rp.200 ribu. Jadi ada kenaikkan Rp.50 ribu,” ujarnya.
Sementara Plt Kabag Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Setda HSU Adi Ramadhani membenarkan adanya rencana kenaikan insentif guru TPA di HSU pada tahun 2025 nanti.
Adi menyebut, selain kenaikan insentif, para guru TPA yang belum mendapatkan insentif akan mendapatkan insentif juga.
Ditahun 2024 ini kurang lebih 2000 ustazd dan ustadzah yang mendapatkan insentif, dan 2025 ada kenaikan kurang lebih 300 orang.
“Pada tahun 2025 nanti ustazd dan ustadzah yang mendapat insentif kurang lebih 2300 orang,” kata dia.
Dia menambahkan, untuk pemberian insentif para guru TPA di tahun 2025 nanti, Pemerintah Kabupaten HSU melalui Bidang Kesra akan mengucurkan anggaran sekitar 5 miliar pertahun. ***