TANJUNG, metro7.co.id – Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo secara resmi menutup kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 yang dilaksanakan Kodim 1008/Tabalong di Desa Pamarangan Kanan Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong.

Penutupan TMMD dilaksanakan dengan kegiatan upacara, Rabu (9/11) di Lapangan Sepak Bola Kecamatan Tanta.

Upacara langsung dipimpin Pangdam VI/Mulawarman, dengan peserta upacara satuan TNI, POLRI, Komcad, Satpol PP, BPBD, Satpam, PPM-Yudha Putra.

Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan TMMD yang dilaksanakan adalah sebagai wujud pengabdian TNI dalam rangka upaya untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat yang dilaksanakan secara lintas sektoral, dengan melibatkan Pemerintah Daerah, POLRI, dan Instansi terkait serta masyarakat setempat.

“Adapun tujuannya untuk membantu Pemerintah Daerah guna meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah dalam membangun infrastruktur, serta membuka daerah yang terisolir,” kata, Pangdam VI.

Dengan semangat kebersamaan seperti inilah sebenarnya merupakan hakikat dari kemanunggalan TNI dengan rakyat merupakan roh perjuangan bangsa, dan akan terus kita bangun serta pelihara.

Pelaksanaan TMMD ke-115 Tahun 2022 di Kabupaten Tabalong dilaksanakan selama 1 bulan dengan melibatkan para prajurit TNI dan masyarakat secara bahu membahu dan didukung Pemerintah Kabupaten Tabalong.

Capaian sasaran TMMD ke-115, baik sasaran fisik dan sasaran non fisik, seperti sasaran fisik berupa pembuatan badan jalan, rehab mushola, pembangunan rumah tidak layak huni, pos kamling.

Sedangkan sasaran non fisik berupa penyuluhan bela negara, wawasan kebangsaan, hukum, keagamaan, terorisme, radikalisma, tertib lalu lintas, rekrutmen anggota TNI, kamtibmas dan narkoba serta termasuk penyuluhan KB kesehatan, Covid-19, stunting balita, posyandu, pos Bindu PTM, penyuluhan pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, kehutanan, pencegahan karhutla, penanggulangan bencana alam semua target sasaran tercapai 100 persen.

Pangdam VI/Mulawarman, Mayjend TNI Tri Budi Utomo tak lupa menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak termasuk elemen masyarakat yang turut berpartisipasi membantu baik secara moril maupun materil, sehingga kegiatan TMMD ke-115 ini bisa terselenggara dan tercapai 100 persen sesuai target dan sasaran.