BATULICIN, metro7.co.id — Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tanah Bumbu yang diketuai Andi Rustianto menyerahkan bantuan kepada warga korban banjir di wilayah Kecamatan Kusan Hulu.

Bantuan itu diterima secara simbolis oleh Camat Kusan Hulu Abdul Jabar, di Posko Siaga Banjir Kecamatan Kusan Hulu, Sabtu (8/6/2024).

Ketua KNPI Tanah Bumbu Andi Rustianto, ketika dikonfirmasi melalui pesan singkatnya mengatakan pemberian bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang dialami warga.

“Khususnya warga Tanah Bumbu yang saat ini mengalami musibah banjir akibat curah hujan yang tinggi beberapa waktu lalu,” kata Andi Rustianto didampingi anggotanya Amryadi dan Taufik Akbar.

Ia berharap, kegiatan pemberian bantuan ini dapat memotivasi para donatur agar dapat menyalurkan bantuannya sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Walau sedikit namun sangat berharga bagi mereka korban banjir,” ungkap Andi Rustianto salah satu Anggota DPRD terpilih itu.

Ia menambahkan, musibah banjir ini menjadi tugas Pemerintah agar dapat mencarikan solusi sehingga tidak lagi terjadi banjir yang mengakibatkan kerugian masyarakat setempat. ***