Pelaku UMKM dan Bazzar Meriahkan Soft Launching Pasar Agribisnis Kembang Kuning
TANJUNG, metro7.co.id – Dimulainya soft launching Pasar Agribisnis Desa Kembang Kuning, Kecamatan Haruai, Kabupaten Tabalong pada hari ini, dimeriahkan oleh beberapa Pelaku UMKM, Pedagang Buah dan Sayur hingga Bazzar.
Salah satu pelaku UMKM Pupuk Super 88, Susi mengaku penghasilan yang didapat dari Pasar Agribisnis Kembang Kuning sangat lumayan.
“Lumayan, karena disini banyak peminatnya. Karena juga disinikan yang hadir rata-rata dari petani juga, Alhamdulillah banyak aja,” akunya.
Selain itu juga, Pedagang Sayur dari kelompak tani Sido Muncul Desa Ribang, Purwanto mengatakan, bawang merah yang baru dipanennya saat dijual ke Pasar Agribisnis telah terjual puluhan kilogram.
“Alhamdulillah sudah terjual sekitar kurang lebih 60 kiloan,” katanya.*