BARABAI, metro7.co.id – Pelantikan Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) periode 2020-2021 dilaksanakan pada masa pandemi.

Karena itu, prosesi pelantikan yang digelar di Pendopo Bupati HST, Jumat (8/1) itu tidak seperti biasanya. Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Bupati HST, Berry Nahdian Forqan.

Para pengurus yang dilantik dan para undangan yang menyaksikan prosesi pelantikan terpaksa harus menerapkan prokes guna mencegah virus corona.

Misalnya, kursi untuk para undangan diberi jarak satu dengan yang lainnya. Selain itu, seluruh yang hadir wajib mengenakan masker.

Prosesi pelantikan pengurus PMII Cabang Barabai itu dihadiri tiga orang Pengurus Besar PMII.

Yakni, Ketua Bidang Ekonomi PB PMII Ilhamudin, Wasekjend Bidang Akreditasi PB PMII Abu Lais, Wasekjend Bidang Aparatur PB PMII Amir Mahmud.

Dalam kesempatan itu, Ketua PC PMII Barabai, Ahmad Maulana mengatakan, kaderisasi menjadi prioritas untuk PMII Barabai.

“Totalitas gerakan serta ketaqwaan akan menjadi identitas kader organisasi yang punya motto dzikir, fikir, dan amal saleh. Semoga apa yang telah menjadi tujuan dan cita-cita bersama bisa terwujud,” ujarnya.

Lebih lanjut Maulana berharap PMII Barabai mampu mencetak kader-kader yang mumpuni di berbagai sektor. Terutama pada sektor sosial.

Sementara itu, Wakil Bupati HST, Berry Nahdian Forqan berharap kader-kader PMII Barabai memperkuat karakter disiplin serta jiwa ikhlas.

“Karena dengan kedisiplinan dan keikhlasan menjadi modal untuk mencapai kesuksesan,” tuturnya.

Ingat, lanjutnya, kegagalan lebih banyak disebabkan karena kurangnya kedisiplinan. Padahal mereka mempunyai peluang untuk sukses.

Menurutnya, kader-kader PMII juga harus mempunyai jiwa entrepreneur. Dengan begitu, kedepan mampu memanfaatkan peluang-peluang yang ada.

“Semoga PMII mampu melahirkan kader-kader dengan karakter disiplin, ikhlas, dan berjiwa entrepreneur,” pungkasnya. ***