Peringati Hari Kesiapsiagaan Bencana, Hamida Minta Tingkatkan Kolaborasi dan Sinergi
TANJUNG, metro7.co.id – Pj Bupati Tabalong Hamida Munawarah minta tingkatkan sinergi dan kolaborasi antar lembaga dan stakeholder atau pemangku kepentingan dalam menangani bencana alam yang bisa terjadi kapan saja.
Hal itu diungkapkannya pada kegiatan apel Peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024 di Halaman Pendopo Bersinar Pembataan Tanjung, Senin (20/05).
Dalam amanatnya sebagai Pembina Upacara, Pj Bupati Tabalong menyampaikan bahwa tema hari kesiapsiagaan bencana tahun 2024 ini yakni “Indonesia Tangguh, Indonesia Hebat.”
Dikatakannya tema tersebut mengisyaratkan bahwa kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana merupakan salah satu kunci keberhasilan bangsa Indonesia khususnya di Tabalong.
“Membangun kesiapsiagaan memang harus dimulai dari lingkungan terkecil yaitu keluarga, keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat yang perlu dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan dalam menghadapi bencana,”kata Hamida.
Dilanjutkannya keterlibatan masyarakat secara aktif sangat diperlukan dalam setiap tahap penanggulan bencana baik pada saat pase pra bencana, saat tanggap darurat maupun pada paska bencana, namun upaya penanggulangan bencana bukanlah pekerjaan yang dapat dilakukan sendiri oleh satu pihak saja.
“Penanggulangan bencana merupakan tanggung jawab kita bersama, baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, unsur masyarakat, dunia usaha serta media bahkan sosial media,”ujar Hamida.
Ditambahkannya perlu memastikan bahwa seluruh sumber daya siap dikerahkan sewaktu-waktu jika dibutuhkan untuk menanggulangi bencana, sebagaimana diketahui bersama resiko bencana yang dihadapi saat ini cukup tinggi ancaman bencana seperti kebakaran hutan dan lahan, banjir, tanah longsor dan puting beliung masih ada dan sewaktu-waktu dapat terjadi.
“Oleh karena itu kita tidak boleh lengah dan harus senantiasa waspada, serta siap menghadapi ancaman tersebut,”imbuhnya.
Hamida mengajak melalui peringatan hari kesiapsiagaan bencana tahun 2024 ini diharapkan terus berkolaborasi dan sinergi antara pemangku kepentingan serta tingkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat untuk senantiasa siap dalam menghadapi bencana, karena hanya dengan bekerjasama dan keterlibatan semua pihak kita akan mampu meminimalisir dampak bencana dan mempercepat proses pemulihan jika terjadi bencana.
“Mari, kita jaga komitmen dan ikhtiar kita bersama untuk menghadapi resiko bencana yang mengancam, dengan semangat kebersamaan dan solidaritas yang tinggi kami yakin kita akan mampu menghadapi segala tantangan dan ancaman bencana yang ada,”tutupnya.
Dengan peserta apel satuan TNI, Polri, Basarnas, BPBD, UPBS dan relawan se Kabupaten Tabalong.