Peringati Harkitnas, Pemkab Bagikan Bantuan
Bupati HST H Harun Nurasid didampingi Ketua DPRD HST H Gusti Rosyadi menyerahkan beragam penghargaan, hadiah dan bantuan pada rangkaian kegiatan Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 104 tahun sekaligus peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Gubernur Tentara ALRI Divisi IV Pertahanan Kalimantan ke-63.
Penyerahan bonus penghargaan antara lain untuk Qariah terbaik I Nurhayati Cabang Tilawatil Qur’an Golongan Cacat Netra sekaligus mewakili Kalimantan Selatan pada MTQ Nasional di Ambon Propinsi Maluku dengan bonus penghargaan sebesar sepuluh Juta Rupiah bertempat di Lapangan Dwi Warna Barabai, Senin (21/5/2012) Pukul 08.00 Wita..
Selain Nurhayati, diserahkan pula bonus penghargaan untuk Qori-Qoriah berprestasi pada pelaksanaan MTQ Nasional Tingkat Propinsi di Kabupaten Tanah Bumbu secara simbolis seeperti Nurlianti Qariah Terbaik II Cabang Tartilul Qur’an dengan bonus enam juta Rupiah serta Hafiz terbaik II Golongan 10 juz Cabang Hifzil Qur’an M Husaini dengan bonus Lima Juta Rupiah.
Adapun tropi terbaik Nasional untuk Pelaksanaan Program Keluarga Harapan (PKH) kategori ketepatan dan kecepatan closing data diterima oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial Kabupaten HST Abu Yazid Bustami.
Bantuan sarana usaha pola padat karya produktif tahun 2012 melalui program penempatan dan perluasan kesempatan kerja dana tugas pembantuan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI diterimakan oleh Kelompok Padat Karya Produktif “Usaha Bersama” Benawa Tengah Kecamatan Barabai.
Sementara bantuan pengembangan usaha pola gramen bank tahun 2012 melalui program perluasan dan pengembangan kesempatan kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Propinsi Kalimantan Selatan, berupa modal usaha masing-masing sebesar dua puluh juta rupiah.
Dua Kelompok Penerima dana bantuan Program Perluasan dan Pengembangan kesempatan kerja Disnakertransos HST yaitu Kelompok Usaha “Maju Bersama” Desa Lokbuntar Kecamatan Haruyan dan Kelompok Usaha “Murakata” Kelurahan Bukat Kecamatan Barabai. advhst
Tinggalkan Balasan