Senin 17 Maret 2013, disaksikan sekitar 2500 undangan dan ribuan warga masyarakat Tabalong yang ikut serta menyaksikan secara live siaran radio dan televisi, Drs H Anang Syahfiani dan H Zony Alfianoor secara resmi dilantik oleh Gubernur Kalimantan Selatan H Rudy Ariffin atas nama Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tabalong masa bakti 2014-2019 di Gedung DPRD Tabalong Graha Sakata.
Dibalik kesuksesan Anang Syahfiani dan Zony Alfianoor, banyak cerita suka dan duka didalam perjuangan itu. Dan tidak semua orang tahu bahwa berjuang untuk niat suci dan cita-cita luhur serta memberikan kenyakinan kepada masyarakat tidak semudah membalikkan telapak tangan, semuanya memerlukan proses dan pengorbanan, kepercayaan diri, keteguhan, kenyakinan, kesabaran dan keikhlasan hati. 
Hari ini, redaksi akan membuka kembali kilas balik perjuangan ANNOOR (Anang Syahfiani – Zony Alfianoor) dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat Tabalong melalui foto-foto yang diabadikan oleh wartawan Metro7 Riza Fahmi.
Semoga apa yang redaksi suguhkan ini bisa menjadi motivasi bagi kita semua, bahwa setiap keberhasilan pasti memerlukan perjuangan dan pengorbanan serta tetesan air mata. (Redaksi)

VISI, MISI DAN PROGRAM PRIORITAS 

1. VISI    : Visi pembangunan tahun 2014 – 2019 adalah :

“ MENUJU KABUPATEN TABALONG YANG AGAMIS, SEJAHTERA DAN MANDIRI “

MISI    :
Untuk mewujudkan Visi tersebut, maka misi yang dilaksanakan
adalah sebagai berikut :
a.    Mewujudkan Kabupaten Tabalong yang Agamis.
b.    Mewujudkan Kabupaten Tabalong yang Sejahtera melalui pening            
       katan pendidikan dan derajat kesehatan serta peningkatan kegiatan
       ekonomi rakyat dan pendapatan masyarakat.
c.    Mewujudkan Kabupaten Tabalong yang mandiri melalui peningkatan
       kemampuan pemerintah dan masyarakat serta dunia usaha untuk melaksanakan pembangunan bagi      
       peningkatan kesejahteraan rakyat.

2.    Program Pembangunan Prioritas.
    a.    Mewujudkan Pemerintah yang melayani rakyat.
    b.    Peningkatan Pembangunan agribisnis dengan menyediakan bibit gratis untuk petani,  pupuk yang   

            murah serta peningkatan pendapatan petani karet dengan  membangun crumb rubber mini yang akan 
           dikelola oleh koperasi petani karet.
    c.    Menyediakan pendidikan yang murah dan berkualitas, memberikan beasiswa kepada anak keluarga 
           miskin dan berprestasi,  menyediakan angkutan bus untuk pelajar dan guru serta perbaikan tunjangan 
           untuk guru dan tunjangan khusus untuk guru dilingkungan pemerintah kabupaten dan guru lingkup 
           Kementerian Agama.
    d.    Menyediakan Pelayanan kesehatan yang murah dan berkualitas, pelayanan kesehatan gratis bagi 
           keluarga miskin dan perbaikan tunjangan daerah untuk tenaga medis dan paramedis serta tunjangan 
           khusus untuk yang bertugas di daerah terpencil.
    e.    Membuka 5.000 lapangan kerja baru bagi putera / puteri Tabalong dengan memberikan pelatihan 
           keterampilan kerja dan permodalan usaha.
    f.    Menganggarkan dana 1 Miliyar Rupiah untuk setiap desa melalui Gerakan Pembangunan Desa 
          Terpadu.
    g.    Beras gratis untuk keluarga miskin.
    h.    Asuransi untuk ulama , guru agama, khatib, bilal dan kaum masjid serta menyediakan dana untuk 
           kegiatan majelis ta’lim pengajian, seni budaya islam dan kegiatan keagamaan lainnya serta 
           pembangunan pesntren pendidikan Al Quran serta pesantren modern.
    i.    Perbaikan tunjangan aparat pemerintah daerah serta aparat dan pamong desa.
    j.    Menganggarkan dana abadi untuk pelayanan kesehatan dan beasiswa bagi keluarga miskin  serta 
           untuk olahraga dan pengembangan seni budaya.
    k.    Peningkatan pembangunan jalan, jembatan, prasarana pertanian dan air bersih serta listrik pedesaan.
    l.    Meningkatkan Keterampilan dan bantuan permodalan  untuk kaum wanita untuk menunjang ekonomi 
          keluarga serta menata industri perkayuan melalui peningkatan keterampilan dan bantuan permodalan.