AMUNTAI, metro7.co.id – Ribuan TP PKK Desa se-Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) ikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas, di Aula DR KH Idham Chalid Amuntai, belum lama ini.

Bimtek itu diselenggarakan Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Hulu Sungai Utara (HSU) bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) HSU dan TP PKK.

Penjabat Bupati HSU Zakly Asswan ketika membuka bimtek menyampaikan, perempuan sangat berperan penting dalam pembangunan daerah.

“Kepada TP PKK desa agar bahu-membahu meningkatkan pembangunan di banua. Karena perempuan itu luar biasa, baik didalam rumah tangga maupun di lingkungan masyarakat,” ujarnya.

TP PKK juga dituntut untuk terus meningkat skill dan kemampuan dalam menjalankan kewajibannya. “Kepada TP PKK desa jangan pernah berhenti untuk selalu berusaha meningkatkan wawasan pengetahuan dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagian TP PKK,” imbuhnya.

Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) HSU Wahyudin Agus Faisal berharap, TP PKK desa agar dapat mengikuti kegiatan dengan baik.

“Mudah-mudahan bimtek ini TP PKK desa lebih paham tugas dan kewajiban sebagai TP PKK,” tutupnya.

Diketahui bimtek ini dilaksanakan selama 5 hari dimulai dari 27 – 31 Mei 2024 dan diikuti 1568 anggota TP PKK Kecamatan dan Desa se-Kabupaten HSU. ***