AMUNTAI, metro7.co.id – Guru dan aparat desa penggiat narkoba di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) ikuti bimbingan teknis (bimtek) tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Bimtek itu diselenggarakan Satresnarkoba Polres HSU di Aula Hotel Balqis Amuntai, Senin (27/5/2024).

Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata melalui Kasat Narkoba Polres HSU AKP Sutargo mengungkapkan, bahwa hal ini penting dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kemampuan para penggiat narkoba dalam mengedukasi masyarakat khususnya para pemuda.

Kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya Polres HSU untuk menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba dan generasi muda sehat bebas narkoba..

Pada bimtek ini para penggiat juga mendapatkan buku anti narkoba sebagai apresiasi kepada para penggiat yang mengikuti kegiatan.

“Diharapkan bimtek dan pemberian buku anti narkoba ini nanti memberikan manfaat bagi penggiat maupun masyarakat dilingkungan masing-masing” kata Sutargo.