BATULICIN, metro7.co.id — Perseroan Terbatas Tunas Inti Abadi (PT TIA) yang bergerang dibidang pertambangan Batu Bara, memberikan dukungan terhadap Pemerintah Kecamatan Sungai Loban Kab. Tanah Bumbu untuk memfasilitasi kegiatan pemberdayaan keluarga melalui program CSR (corporate social responsibility).

Hal itu disampaikan Budi CSR Officer PT TIA, saat menghadiri Rapat Kerja (Raker) TP PKK Kecamatan Sungai Loban, diruang rapat kecamatan, Rabu (4/1/2023).

“Kami dari perusahaan siap memfasilitasi kegiatan yang diusulkan oleh TP PKK,” ungkap Budi.

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Lasma Asih, S.Pd ketika memimpin Reker mengatakan, bahwa pertemuan ini dilakukan untuk mengevaluasi program kerja dan tugas TP PKK se Kecamatan Sungai Loban, dan mempersiapkan pelaksanaan kegiatan sesuai rencana kerja tahun 2023.

“Kegiatan tahun ini untuk pemberdayaan keluarga, kita akan melakukan penguatan ketahanan pangan, pemanfaatan lahan pekarangan dan lingkungan,” kata Lasma Asih.

Ia menambahkan, bahwa PKK adalah sebagai suatu organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan perempuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan kesejahteraan Indonesia, maka diperlukan penyusunan rencana kerja dalam kegiatannya.

Seperti rencana dalam pengelolaan dan pemanfaatan sampah rumah tangga bisa dilakukan melalui teknik ekoenzim. “Ekoenzim adalah hasil fermentasi limbah organik dapur menjadi bahan yang mempunyai banyak manfaat untuk alam dan manusia,” jelasnya.

Sementara itu, Camat Sungai Loban Agus Salim, S.Ag., M.A.P mengucapkan terimakasih kepada PT TIA, dan berharap dukungan itu bisa berlanjut, sehingga memberikan banyak manfaat untuk masyarakat Kecamatan Sungai Loban.

“Saya berharap berkat dukungan PT TIA ini, kegiatan pemberdayaan keluarga yang sudah direncakan TP PKK Kecamatan Sungai Loban dapat terimplementasi dengan baik,” tutupnya.