RANTAU – Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar Peringatan Hari Anak Nasional 2015 di Lapangan Dwi Dharma, Rantau, Rabu (12/8/2015).
Ratusan anak-anak taman kanak-kanak di Kabupaten Tapin mengikuti Hari Anak Nasional 2015 dengan tema “Kembangkan Potensi Anak Sejak Dini Seusia Minat dan Bakatnya”.
Berbagai atraksi dan kesenian yang ditampilkan pada acara tersebut oleh anak-anak taman kanak-kanak.
Bunda PAUD Tapin Hj Ratna Ellyani menghimbau kepada warga masyarakat pentingnya menumbuhkembangkan potensi anak. Menanamkan akhlak mulia.
Hj Ratna Ellyani dalam kesempatan itu memberikan penghargaan kepada anak yang tampil ke atas panggung yang memberikan hiburan di acara tersebut.
Hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Tapin, Sufian Noor, Sekda Tapin Dr Rahmadi, Ketua DPRD Tapin H Abdullah dan sejumlah pejabat. (metro7)