AMUNTAI, metro7.co.id – Gerbang selamat datang di Kota Amuntai yang terletak di Desa Kota Raden Hulu Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) akan dibongkar.

Pasalnya gerbang tersebut mengalami keretakan dibagian tiang dan tengah-tengah gerbang mengalami penurunan.

Kepala Dinas Pekerjaaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten HSU Amos Silitonga, Kamis (29/02/2024) mengatakan, bahwa dia sudah menerima informasi tersebut.

Namun meskipun itu bukan wewenang PUPR, tapi hal itu sudah disampaikan kepada pimpinan yaitu Sekda HSU. Koordinasi itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan.

“Tadi kita dapat informasi bahwa pukul 14.00 Wita sore ini gerbang akan dirobohkan,” terang Amos.

Sementara, Rahmat salah satu warga HSU sedikit was-was dengan kondisi gerbang tersebut, dia berharap pihak terkait cepat melakukan sesuatu sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Mudahan pihak terkait cepat menangani hal tersebut,” harapnya. ***