BARABAI, metro7.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Pramuka Peduli Kwartir Cabang (Kwarcab) Hulu Sungai Tengah (HST) turun ke jalan mengatur lalu lintas, di lampu merah simpang 10, Sabtu (30/4) malam.

“Hal itu bertujuan untuk membantu kelancaran arus mudik dan arus balik,” kata Komandan Satgas Pramuka Peduli HST, Altanova Reza.

Sebanyak 68 personil yang diturunkan, sehari dibagi dua shift. Terhimpun dari Gugus Depan dan Satuan Karya yang ada di HST.

“Satu shift sekitar 15 orang. Selain mengatur kelancaran arus lalu lintas, kami juga membagikan takjil dan masker gratis,” ujarnya.

Pihaknya juga membuka Posko Karya Bakti Lebaran sejak tanggal 26 April hingga 8 Mei 2022 di sana.

Kepala Posko, Muhammad Ferian Shadiqin menambahkan, untuk memudahkan arus lalu lintas para pemudik, mereka menurunkan personil dari Saka Bhayangkara untuk mengatur lalu lintas.

Sementara ini, bebernya, arus lalu lintas di jalan utama masih dalam keadaan aman dan lancar.

“Memang lampu merah kalau siang aktif, tapi di malam hari sudah tidak aktif, sehingga kami perlu turun ke jalan untuk mengatur lalu lintas agar tidak macet,” tuturnya.

Terkait posko, lanjutnya, membuka Posko Karya Bakti Lebaran Tahun 2022 ini sesuai instruksi Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.

“Kami juga menyediakan Rest Area pemudik dan Informasi Jalur mudik,” ungkapnya.

Ia berpesan, kepada seluruh personil yang bertugas agar tetap semangat, mematuhi protokol kesehatan dan tetap kompak selama menjalankan tugas.

“Pramuka mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa,” pungkasnya.