AMUNTAI — Dinas Pertanian Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) meyakinkan, pada tahun 2012 ini akan lebih mengoptimalkan program-program Pertanian yang sudah ada.

Menurut Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten HSU Ir.Ilman Hadi, Selasa (31/01) lalu, program yang telah dijalankan dinilai berhasil, karena panen yang dihasilkan oleh petani sangat melimpah, bahkan melebihi target yang diestimasikan.
“Program yang kita jalankan bersama petani terbilang berhasil, karena panen yang dihasilkan pada tahun 2011 kemaren sangat melimpah,” jelasnya.
Salah satu program yang telah mereka jalankan adalah Sekolah Lapang Pengelolaan Tanaman Terpadu (SLPTT), yakni sebuah program yang memberikan pembelajaran kepada petani dengan metode partisipatif, bertujuan untuk membudidayakan tanaman secara sehat dan aman.
Sekolah Lapang sendiri memfokuskan bagaimana supaya padi yang dihasilkan lebih berkualitas, dan hasil yang diperoleh akan lebih banyak daripada yang terbuang.
Para petani juga dibekali keterampilan cara pengendalian hama terpadu, pelestarian musuh alami hama dan penyakit.
Ilman menambahkan, kegiatan SLPTT efektitnya akan dimulai antara Mei hingga Juni 2012 mendatang, dimana saat itu merupakan puncak tanam bagi petani setempat.
Pengawasan dan pengawalan terhadap proses pertanian sangat penting, agar bila ada hama dan penyakit yang menyerang, dapat segera diketahui dan diberikan tindakan pengamanan.
“Kita juga akan melakukan kegiatan pengawasan dan pengawalan terhadap pertanaman tanaman padi hingga pasca panen,” tambahnya.
Hal itu menurutnya dimaksudkan agar tanaman padi benar-benar mendapat pengawasan, dimana apabila ada hama yang menyerang, petugas pertanian bersama petani dapat segera mengambil tindakan, supaya tidak menyebar ke tanaman lain.
Para petugas pertanian juga akan mebimbing petani supaya padi yang dihasilkan tidak banyak terbuang.
Ilham mengharapkan, musim dapat bersahabat dengan para petani, sebagaimana yang telah terjadi pada tahun 2011 kemaren, dimana hasil yang diperoleh sangat memuaskan.
“Saya berharap iklim dapat bersahabat seperti tahun lalu, sehingga hasil produksi padi dapat meningkat dari tahun-tahun sebelumnya,” tutupnya. Metro7/Ayie