TANJUNG, metro7 co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat melaksanakan kegiatan sosialisasi Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS), di Gedung Pusat Informasi Jalan Penghulu Rasyid Tanjung, Kamis (16/5).

Kepala Bidang Penaatan Lingkungan DLH Tabalong, Faizal Rizani mengatakan, kegiatan sosialisasi PBLHS tahun 2024 dengan melibatkan sekolah-sekolah yang merupakan calon sekolah adiwiyata tingkat kabupaten, tingkat nasional, dan tingkat mandiri, serta tingkat provinsi.

Adapun sebagai narasumbernya pada kegiatan ini menghadirkan dari DLH Propinsi Kalsel, karena sebelumnya sudah ada dilaksanakan sosialisasi dari Kementerian LH terkait penilaian penghargaan sekolah adiwiyata.

“Diharapkan dengan kegiatan sosialisasi pada hari ini peserta dapat memperoleh informasi terkait dengan penilaian yang pada tahun 2024 ini menggunakan aplikasi Sistem Informasi Adiwiyata (Sidia), sehingga seluruh proses mulai dari pengusulan, kemudian penilaian sampai nanti untuk penerimaan penghargaan semuanya menggunakan aplikasi sidia tersebut,”jelasnya.

Faizal menambahkan, jumlah peserta dari sekolah yang diundang se Tabalong kurang lebih 77 sekolah yang masing-masing merupakan calon sekolah adiwiyata tingkat kabupaten, propinsi, nasional dan mandiri.

“Masing-masing sekolah melakukan register terlebih dahulu dan selanjutnya mengisi dokumen dokumentasi yang akan menjadi bahan atau materi penilaian dari Kementerian LH, Provinsi dan DLH Tabalong,”Tutupnya.