TANJUNG – Madrasah Aliyah (MA) Al Irsyad Sungai Pimping menggelar Perpisahan dan Pengukuhan Siswa Kelas XII yang telah menyelesaikan pendidikan Tahun Pelajaran 2018/2019.

Acara perpisahan dan pengukuhan siswa-siswi kelas XII IPS, dilaksanakan Selasa (30/4/2019) di Halaman Sekolah.

Perpisahan Siswa-Siswi Kelas XII Madrasah Aliyah Al Irsyad Sungai Pimping Tahun 2018/2019 berjumlah 20 orang, yang terdiri dari Laki-laki 10 orang dan Prempuan 10 orang.

Kepala Madrasah Aliyah Al Irsyad Sungai Pimping, Ali Imran dalam sanbutanya, menyampaikan dalam perjalanan diawalnya Madrasah Aliyah Al Irsyad hanya memiliki dua ruang kelas, dan saat ini sudah terwujud pembangunan ruang kelas sudah lengkap tiga ruang kelas.

“Namun masih banyak hal yang menjadi perhatian kepada sekolah kami, terutama untuk sarana ruang perpustakaan sekolah,” katanya.

Selain mata pelajaran kurikulum di Madrasah Aiyah Al Irsyad, juga ada pelajaran tambahan berupa tadarus Al-Qur,an, pembacaan yasin, pembacaan tahlil, asmaul husna yang semuanya diserahkan kepada siswa-siswi.

“Jadi didalam muatan lokal, karena tersisa KPSP maka dimuat pelajaran hapalan do,a haul, do,a aruwah, do,a taraweh dan juga hapalan surah-surah yang nendukung untuk sholat taraweh,” katanya.

Sementara Bupati Tabalong dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Camat Tanjung, Zainuddin mengatakan, kegiatan perpisahan siswa-siswi kelas XII IPS Madrasah Aliyah Al Irsyad kali ini tentunya selain sebagai momentum yang sangat membahagiakan dan mengharukan juga sebagai ajang silaturahmi antar siswa, guru dan warga sekolah lainnya.

Bupati H.Anang Syakhfiani berpesan khusus kepada anak-anak kelas XII IPS MA Al Irsyad yang akan segera meninggalkan sekolah dan juga telah turut membesarkan kalian agar dapat terus mencari bekal sebanyak-banyaknya, terutama bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Intinya saya imbau kalian janganlah berhenti belajar, karena sesuai dengan tuntunan ajaran agama bahwa menuntut ilmu itu dimulai sejak lahir dan baru boleh berhenti karena seseorang sudah dimasukan keliang lahat,” katanya.(metro7/via).