TANJUNG, metro7.co.id – Menjelang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani mengukuhkan 30 orang calon anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Tingkat Kabupaten Tabalong Tahun 2022, di Aula Pendopo Bersinar Pembataan Tanjung, Selasa (16/8).

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani dalam sambutannya mengatakan, sebagaimana diketahui bersama, setiap menyambut peringatan hari kemerdekaan RI selalu menyiapkan pasukan pengibar bendera pusaka, tahun ini pasukan pengibar bendera dalam jumlah yang lengkap kembali kita siapkan.

“Tampilnya kembali Paskibra secara lengkap di Kabupaten Tabalong, Kalsel bahkan di Indonesia setelah 2 tahun kita dilanda pandemi Covid-19 ini patut kita syukuri, dan kita berharap ini merupakan pertanda sebagai kebangkitan. Paskibra yang telah kita kukuhkan ini sudah menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Tabalong,” bebernya.

Bupati menyampaikan ucapan kepada anak-anak paskibra, selain itu ia juga menyampaikan harapan agar anak-anak yang terpilih sebagai anggota paskibra selain mensyukuri, tetapi juga selanjutnya dengan penuh kebanggaan dapat melaksanakan tugas dengan benar dan sebaik-baiknya, sehingga tidak ada kesalahan maupun kekeliruan sekecil apapun.

“Karena prosesi pengibaran bendera merah putih adalah bagian yang paling sakral dan menentukan terhadap kedalaman makna, kebesaran dan kehidmatan upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI di daerah kita,” tutupnya.