TANJUNG – Kebutuhan masyarakat atas pembangunan yang disampaikan masyarakat lewat anggota DPRD di paripurnakan, diruang rapat lantai I Graha Sakata Selasa (14/1/2020).

Penyusunan rencana kerja 2021 dengan dengan mengakomodir pokir anggota dewan dari hasil reses 2019 dan setelah melalui penyaringan di rapat internal dewan dengan prioritas rencana pembangunan lima tahun kedepan.

Pokir juga merupakan bahan dalam penyusunan rencana kerja pemerintah dalam Penyusunan RKP.

Bupati Tabalong melalui Sekda H Abdul Mutalib Sangadji mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi pokir anggota dewan terlebih paripurna.

Pokir kali ini juga dibuat sesuai dengan peraturan Permendagri yang sah dan sesuai aturan.

“Kami dari Pemerintah Daerah lewat Bapeda akan terus mengawal SKPD dalam membaca pokir DPRD,” katanya.

Atas pokir anggota DPRD SKPD akan terus berkoordinasi lewat rapat mitra komisi untuk hasil dan terlaksananya pokir tersebut.

“Kami berharap dorongan dari dewan untuk memberi semangat bekerja dan kita terus bisa bersinergi,” katanya.

Ketua DPRD Tabalong H Mustafa mengatakan pokir Anggota DPRD diambil dari reses dewan dan semua pokir memang untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Tabalong.

“Untuk paripurna pokir ini pertama kali kita dilaksanakan. Semua pokok pikiran dewan yang disampaikan sejalan dengan kepentingan daerah,” katanya. (metro7/rz)