Gencar Bagikan Sembako, PT BUMA Empat Kali Sehari Sambangi Warga Desa
TANJUNG – Kepedulian terhadap warga masyarakat yang terdampak ekonomi akibat pandemi Virus Corona (Covid-19) dan untuk meringankan beban masyarakat yang melaksanakan ibadah bulan Ramadhan 1441 H terus digalakkan PT Bukit Makmur Mandiri Utama (PT.BUMA) dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang bermukim diseputaran jalur lintasan operasional.
Hal tersebut dikatakan Bagian Humas PT.BUMA Job Site Adaro, SG Sinaga kepada wartawan, Sabtu (16/5/2020) saat berada di Desa Barimbun Kecamatan Tanta.
Menurutnya mulai tadi pagi pihaknya melakukan pembagian sembako untuk masyarakat di Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak, Desa Laburan Kecamatan Tanta, Desa Dahai dan Desa Sungai Ketapi Kecamatan Paringin.
“Dalam satu hari ini full kegiatan kami membagikan sembako kepada warga terdampak covid-19,” katanya.
Sedangkan untuk masyarakat Desa Barimbun pada sore ini pihaknya bekerjasama dengan Pemkab Tabalong membagikan 500 kotak takjil hidangan berbuka puasa untuk masyarakat setempat.
Adapun dana yang digunakan untuk bantuan masyarakat ini murni bersumber dari anggaran yang dialokasikan oleh Perusahaan PT BUMA.
“Kami berharap dengan kita berbagi, walaupun disaat musim Corona ini giat berbagi tetap kita jalankan, itu yang utama,” katanya.
Sementara salah satu warga Desa Barimbun Hamzah (72 tahun), kepada Metro7 menuturkan sangat bersyukur atas pemberian takjil dari Pemkab Tabalong dan PT BUMA.
“Kami syukur sekali ada pembagian takjil untuk berbuka puasa ini,” akunya sembari mengaku saat ini tinggal sendiri dirumah dan anak-anak semua sudah berkeluarga dan tinggalnya jauh-jauh. (metro7/via).