Grand Opening Pengajian, Majelis Taklim Nurul Anwar akan Meriahkan dengan Maulid Habsy
TANJUNG, metro7.co.id – Majelis Taklim Nurul Anwar lakukan rapat perdana acara grand opening Majelis Taklim, Rabu (6/10/2021).
Dalam pantauan tim Metro7, terlihat panitia bersemangat menyambut pelaksanaan rapat tersebut, beberapa panitia ada yang memasak, beberapa menyurvei peletakan parkir, terdapat juga menyiapkan beberapa persiapan lainnya.
Al-Ustadz Fahmi Anshari, Lc mengatakan bahwa kegiatan majlis tersebut merupakan perdana dan akan dimeriahkan dengan kegiatan Maulid Nabi Muhammad 1443 H.
“Kegiatan habsy akan dimulai sebelum acara, setelah selesai akan diiringi pengajian perdana,” ujarnya.
Ia turut mengajak seluruh element masyarakat untuk dapat berhadir pada pengajian perdana yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober 2021 usai Magrib (sholat magrib dan isya di Majelis).
“Pengajian insyallah akan dilaksanakan di Desa Kambitin RT 01 di Majelis Nurul Anwar Sayangi Bersama ba’da Magrib,” tutur Ustadz Fahmi.
Rapat tersebut turut dihadiri oleh, Direktur Majelis Nurul Anwar, M. Rus’an SE. MM., Al Ustadz Fahmi Ansyari Lc. Beserta penanggung jawab, Erlina Effendi Ilas. ***