Gunakan Protokol Kesehatan Ketat, MTSN 9 Kapar Serahkan Pengumuman Kelulusan Siswa
TANJUNG – Madrasah Tsanawiah Negeri (MTsN) 9 Tabalong atau yang biasa dikenal MTsN Kapar, pada hari Jumat (5/6) gelar penyerahan pengumuman kelulusan siswa kelas 9 tahun ajaran 2019/2020.
Kepala Sekolah MTSN 9 Tabalong, H Alhamahyu mengatakan Kegiatan penyerahan tersebut mengikuti arahan pemerintah yaitu menggunakan protokol kesehatan.
“Totalnya ada 4 kelas, 9A-9D. Penyerahannya kami bagikan perkelas, hal tersebut dilakukan agar tidak mengumpulkan orang banyak,” ujarnya.
Lanjutnya, pembagian kelasnya telah ditentukan dan jaraknya pun di atur. Yang pertama jam 8-9 berlaku untuk kelas 9A, dan seterusnya berlanjut sampai kelas 9D.
“Kelas pertama yaitu kelas 9A, diberi waktu dari jam 8 s/d 9, dan seterusnya berlanjut sampai kelas 9D,” jelasnya.
Ia mengatakan, Pengumuman kelulusan dapat menggunakan 2 cara, pertama menggunakan surat, dan kedua lewat WA atau Internet.
Alhamahyu melanjutkan, jika pihak sekolahannya menggunakan internet keumungkinan siswa ada yang tidak mengetahui. Tidak digelar lewat surat dikarenakan siswanya relatif dekat tempat tinggal dengan sekolahan.
“Namun tetap berpegang seperti protokol kesehatan Covid-19,” tegasnya di akhir pembahasan.
Adapun menurut pantauan Metro7, terlihat seluruh orang tua/wali yang berhadir diwajibkan menggunakan masker, dan mencuci tangan sebelum memasuki ruangan. (metro7/dlh)
Reporter : Ahmad Fadilah / Tabalong – Kalsel.