TANJUNG, metro7,co.id – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap II diterima 109 Kepala Keluarga warga masyarakat Desa Sungai Buluh Kecamatan Kelua, pembagian BLT bagi masing-masing KK senilai Rp.600.000,- dengan jumlah total keseluruhan senilai Rp.65.400.000,- diserahkan langsung oleh Kepala Desa Sungai Buluh, Yulnarian dan turut disaksikan Babinsa, Babinkamtibmas, Pendamping Desa, Aparat Perangkat Desa, dan Para Ketua RT.

Penyerahan dana BLT Tahap II dilaksanakan Kamis (2/7/200) di Halaman Kantor Pemerintahan Desa Sungai Buluh.

Kepala Desa Sungai Buluh, Yulnarian mengatakan acara pembagian BLT Tahap II bagi 109 KK warga masyakat yang berhak menerimanya berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

“Mereka senyum ceria dan wajah sumringah tampak terlihat diraut muka penerima BLT yang bersumber dari Dana Desa (DD) ini,” katanya.

Yulnarian berharap semoga dana yang diterima warganya sebesar Rp 600 ribu tiap KK untuk 3 bulan dapat membantu meringankan kebutuhan sehari – hari dan dapat dapat digunakan sebaiknya. ***