TANJUNG – JIKAMAKA AMPUH terima bantuan permodalan dari Bank Kalsel dan menerima kartu prakerja secara simbolis dari Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani di Teras Kantor Sekda Tabalong, Kamis (14/5).

Penerima bantuan dan kartu prakerja merupakan anggota JIKAMAKA AMPUH berjumlah masing- masing 10 orang yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Tabalong.

Awiek Hadi Widodo selaku ketua program JIKAMAKA AMPUH pada sambutannya menyampaikan yang sudah terdeteksi ada 1500 lebih yang sudah terdaftar di kartu prakerja, tetapi yang hingga saat ini mendapatkan pencairan sebanyak 257 orang dan secara simbolis hari ini diserahkan kepada 10 orang anggota JIKAMAKA AMPUH.

“Untuk jumlah yang tidak terdeteksi oleh saya atau mendaftar secara mandiri mungkin kurang lebih juga ada sekitar 1500 orang yang menerima kartu prakerja dan target kita hingga 2020 akhir itu bisa mencapai 5000 penerima kartu
prakerja yang terealisasikan. Termasuk di desa seperti daerah Ribang dan lain-lain,”
katanya.

Sementara Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani berpesan kepada penerima kartu prakerja supaya penerima kartu prakerja ini bisa memanfaatkan dananya untuk kegiatan pelatihan, kemudian ada sedikit modal disitu yang selanjutnya bisa untuk langsung dimulai usahanya.

“Teruskan untuk menjaga dan mengembangkan kualitas Sumber daya manusia dan generasi muda di Tabalong untuk mendapatkan keterampilan dan skill sehingga mereka dapat membuka usaha mandiri,” tambah Anang. (metro7/lim)