Tangani Covid, Pemdes Puain Kanan Berikan Layanan Wifi Gratis Untuk Pelajar
TANJUNG, metro7.co.id – Pemerintah Desa (Pemdes) Puain Kanan, Kecamatan Tanta, melakukan segenap upaya dalam penanganan dan pencegahan penularan Covid-19. Khusus untuk pelajar, ada layanan wifi gratis.
Kepala Desa Puain Kanan, H Apelandi Spd Msi, mengatakan, sejak merebaknya pandemi Covid-19 beberapa bulan lalu, pihaknya telah melakukan sejumlah penanganan dan pencegahan. Salah satunya, mereka melakukan pengadaan alat cuci tangan dan Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker yang dibagikan pada masyarakat.
“Selain itu, kami juga memberikan pelayanan gratis penggunaan akses Wifi untuk pelajar yang dipusatkan di depan kantor desa, serta menyalurkan dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk warga yang kurang mampu dan terdampak,” katanya.
Menurutnya, protokol kesehatan terus diterapkan pihaknya untuk mendukung gerakan sejuta masker yang akan dirilis Pemerintah Kabupaten Tabalong, lebih-lebih dengan dikeluarkannya Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 26 Tahun 2020.
“Diharapkan dengan penerapan peraturan tentang protokol kesehatan ini, masyarakaybisa senantiasa menerapkannya,” ujarnya.***