TANJUNG, metro7.co.id – Jum’at (23/07/2021) Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung dan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tanjung bersinergi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong dan SMKN 1 Tanjung mengadakan pelatihan Hygiene Sanitasi Makanan Minuman dan Tataboga bagi pengelola tempat pengolahan makanan di Rutan dan Lapas.

Bertempat di Lapas Tanjung, kegiatan berlangsung selama 2 hari pada tanggal 23 – 24 Juli 2021. Serta bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Petugas dalam memberikan kualitas layanan makanan yang layak bagi tahanan dan Narapidana.

Pelatihan tersebut diikuti oleh 41 orang peserta yang terdiri dari para petugas rutan dan lapas.

Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, Tejo Harwanto dan turut hadir Ka.UPT PAS se-banua 6 dan 2 Perwakilan Ka.UPT sekitar wilayah Banjarmasin.

Tejo Harwanto dalam sambutannya, menyambut baik dan berterimakasih kepada Karutan dan Kalapas Tanjung yang telah bersinergi dengan Dinas Kesehatan Tabalong.

“Selain bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM petugas dalam melayani hak pemberian makanan yang layak dan sehat bagi warga binaan, juga sekaligus akan mencegah gangguan keamanan dan ketertiban apabila hak-haknya terpenuhi dengan baik khususnya dalam hal pemberian layanan makan dan minum,” ucapnya.

Senada dengan hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan dr. Taufiqurrahman Hamdi juga menyambut baik kerjasama ini sebagai bagian dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat khususnya yang saat ini sedang menjalani pidana di Rutan dan Lapas.

Usai kegiatan pembukaan, kegiatan diisi dengan kegiatan materi Hygiene Sanitasi dan Jasaboga dengan Narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong dan SMKN 1 Tanjung.*