TANAH BUMBU, metro7.co.id – Pemeriksaan Kendaraan Bermotor personel Kodim 1022/Tanah Bumbu digelar oleh Staf Intel Dim, Senin (07/03/2022).

Pemeriksaan berbagai kelengkapan kendaraan bermotor baik kelengkapan administrasi maupun kondisi kendaraan dilakukan oleh staf Intel bersama dengan Provos Kodim.

Apabila dalam pemeriksaan ditemukan adanya pelanggaran baik ketidaklengkapan administrasi dan lain-lain maka akan dilakukan Sanksi awal berupa teguran, untuk kemudian bagi pelanggar diwajibkan untuk memperbaiki kesalahannya tersebut.

Kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang digelar demi memastikan kendaraan yang digunakan personel Kodim 1022/Tnb sesuai standar dan memiliki kelengkapan yang memang harus dimiliki oleh seluruh pengendara kendaraan bermotor.

Lettu Inf Kuat Didik selaku Pasi Intel Dim mewakili Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto, M.Si.M.Tr (Han) menyampaikan
kegiatan Pemeriksaan Kendaraan Bermotor kepada para anggota militer adalah kegiatan rutin yang digelar oleh Staf Intel sebagai upaya pembinaan dan sekaligus memastikan kendaraan yang digunakan oleh anggota Kodim 1022/Tnb layak dan memiliki segala kelengkapan yang memang harus dimiliki oleh seluruh pengendara kendaraan bermotor.

“Apabila pada pemeriksaan ditemukan adanya kendaraan yang tidak memenuhi kelayakan baik dari segi Administrasi maupun perlengkapan kendaraan yang lainnya, pemilik kendaraan akan menerima Sanksi berupa teguran dan wajib menyelesaikan pelanggaran yang dilakukannya,” pungkas Pasi Intel. ***